Pasang Jembatan Tol di KM 24, Mulai 5 September Jalintim Ditutup 12 Hari

by -397 views

BANYUASIN, MPH-Proses pemasangan jembatan tol di Kabupaten Banyuasin, sudah dimulai  sehingga dilakukan penutupan jalan. Itu, terjadi mulai  5 September 2022 lalu di ruas Jalan Lintas Palembang Betung, tepatnya di KM 24.

Menurut Kasatlanlas Polres Banyuasin, AKP Ricky Mozam,S.H.,M.H, pihaknya sudah melakukan rapat bersama dengan Waskita, Dishub dan Balai Besar Angkutan Darat.

“Ya, mulai tanggal 5 September ada penutupan ruas jalan, ada pemasangan jembatan beton yang melintas di jalan lintas timur,” jelasnya.

Ada 12 jembatan beton yang akan dipasang di lokasi tersebut. Estimasinya, satu hari dikerjakan satu glider. “Waktu yang dimakan 12 hari untuk pemasangannya, jika lebih cepat kami minta dipercepat, kemungkinan kurang dari 12 Hari,” tambah dia.

Waktu pelaksanaan pemasangan jembatan beton ini akan dilakukan mulai pukul 02.00 WIB hingga 03.00 WIB malam “Karena jam 4 mulai ada aktivitas angkutan barang dari dan ke pasar. Kita pantau juga jumlah kendaraan yang melintas melalui ETLE,” tambahnya.

Satlantas Polres Banyuasin sendiri akan menyediakan jalan alternatif yang bisa digunakan secara emergency untuk kendaraan kecil. “Kendaraan besar kita harapkan untuk mengantri dengan kita sebar personil untuk antisipasi kendaraan yang melawan arus,” ungkap dia.(fik) 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *